LAGU : Daftar Lagu: Energy of Asia - Album official Asian Games 2018



"Energy of Asia" adalah album kompilasi dengan berbagai artis seperti seperti GAC, Cakra Khan, Isyana Sarasvati, Anji, Bunga Citra Lestari, JFlow, Ariel Noah, Afgan dan sederetan artis papan atas tanah air lainnya untuk memeriahkan ajang Asian Games 2018 dengan lagu "Meraih Bintang" yang dinyanyikan oleh penyanyi dangdut Via Vallen sebagai Offical Theme Song Asian Games 2018, yang akan diselenggarakan di Jakarta dan Palembang pada 8 Agustus - 2 September 2018 tahun ini.

Album yang diproduseri langsung oleh Abdee "Slank" yang juga melibatkan beberapa grup band lintas label ini resmi diluncurkan di Stadion Akuatik, Senayan, Jakarta pada Jumat (13/7/2018).

Dalam peluncuran albumnya, Jumat (13/7), hadir Ketua Panitia Pelaksana Asian Games 2018, Erick Thohir, Ketua Umum Asosiasi Industri Rekaman Indonesia (ASIRI) Gumilang Ramadhan dan para musisi.

Menurut Ketua Panitia Asian Games 2018 Erick Thohir, selain untuk memberi semangat para atlet, keterlibatan seniman dan musisi juga bisa digunakan sebagai ajang promosi musik Indonesia ke dunia.

"Kapan lagi bisa promo lagu musisi indonesia di dunia. Apalagi, nanti banyak negara di Eropa, Amerika Serikat, Afrika bagian Selatan yang bisa menonton Asian Games 2018," ungkap Erick Thohir dalam jumpa pers peluncuran album official Asian Games 2018 : Energy of Asia di Stadion Akuatik, Komplek Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (13/7/2018).

Berikut Daftar Lagu Dalam Alabum "Energy of Asia" - Official Theme Song Asian Games 2018

Info
Album Energy of Asia
Dirilis 2018

Judul Lagu Artis/Band Pencipta label
Meraih Bintang Via Vallen Pay/Rastamanis ---
Menaklukan Dunia Once,
Shakira Jasmine
- ----
Janger Persahabatan Nev+,
Ariel Noah,
Dea
Guruh Sukarno Putra---
Dance TonightBunga Citra Lestari,
JFlow
JFlow for Right Now MusicAquarius Musikindo
Kemenangan Chakra Khan Ade GovindaMyMusic Records
Indonesia Berpesta Anji Ade Govinda,
Anji
MyMusic Records
Non Political (Asian Dance)Slank,
Dipha Barus
SlankSlank Record
Unbeatable J Flow,
Dira Sugandi,
DJ Yasmin Remix
JFlow,
Cindy Bernadette
Fahria Yasmin
Cita Kita GAC -Sony Music Entertainment
Bukan Anak Kemarin soreArmada Mai/Rizal/RadhaVMC Music
Be Alright Afgan -Trinity Optima Production
Asia's Who We Are Isyana Sarasvati -Sony Music Entertainment
Bright as The SunEnergy 18Rian,
Rama d’Masiv,
Irfan Samsons,
Ade Govinda,
Nino RAN
--


Yuk dukung musisi tanah air kita dengan membeli kaset vcd mereka atau membeli lagunya secara digital (jika tersedia) melalui website penjualan lagu seperti iTunes, Spotify, Deezer dan media pembelian lagu online lainnya.

Subscribe to receive free email updates: